Kegiatan Biah Lughawiyyah Mahasiswa PBA UIN Suka 2018

Hari:Sabtu s.d. Minggu
Tanggal:3 November 2018 s.d. 4 November 2018
Jam:08:00:00 s.d. 08:00:00 WIB
Tempat:Ponpes Al Mahalli Bantul DI Yogyakarta
Deskripsi : _Assalamu'alaikum Wr Wb_ *BIAH LUGHOWIYAH* Biah Lughowiyah merupakan salah satu acara formal yang *wajib* diselenggarakan oleh HMJ PBA FITK UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, sebagai salah satu program kerja yang telah dicanangkan pada tahun 2018. Agenda yang mengikutsertakan mahasiswa semester I dan III jurusan PBA ini akan menjadi wadah ta'aruf agar terciptanya solidaritas yang kuat antar angkatan. Peserta Biah Lughowiyah juga akan diwajibkan untuk berbahasa Arab saat berkomunikasi dan bersosialisasi dengan sesama peserta ataupun panitia untuk menunjang kemampuan berbahasa yang menjadi tujuan pihak jurusan PBA. Setidaknya ada beberapa acara penting dalam agenda ini, yaitu: sosialisasi HMJ, perlombaan, dan pembentukan sekaligus peresmian nama angkatan 2018. Oleh karena itu, Biah Lughowiyah menjadi *penting* untuk diikuti. Pada masa kepengurusan HMJ PBA 2018/2019 kali ini mengadakan Biah Lughowiyah di *Pondok Pesantren Al-Mahalli Imogiri Bantul*, yang dilaksanakan pada *Sabtu-Minggu, 03-04 November 2018*. Mari kita doakan bersama agar acara ini dapat berjalan dengan lancar dan sesuai dengan yang diharapkan. Wassalamu'alaikum Wr Wb.

Agenda Terkait

Agenda Terpopuler